BERMIMPILAH !

DAN PADA BAYANG-BAYANG YANG JATUH DI SELASAR SAAT HUJAN..
PADA DIRIKULAH, AKU TERBANG..
MENGEMBANGKAN SAYAP PEMBERIAN..
MENDAKI KEDALAMAN, BERTARUNG DENGAN MALAPETAKA..
AKULAH, SEORANG BIASA..
DENGAN MIMPI-MIMPI DI LUAR BATAS KEPALA..

27 Jul 2011

LABEL B (BAHAGIA)

Harinya mendengar sesering kebaikan diucapkan
Dengan jutaan keringat bukti kepayahan
Ia melebarkan sayapnya yang setengah patah untuk mengejar hidup
Mengendap-endap memangsa ilmu
Buku-buku tua sahabat terdiam untuk disebut
Dijamah matanya yang tak ada redup
Ketika temannya berbaur dengan dunia baru, ia bertahta disudut lama
Berkutat dengan apa yang dijuluki membosankan
Belajar, bereksperimen, beradu mulut dengan banyak kata
Ketika sahabat kecilnya tumbuh menjadi Cinderella, ia Upik buruk rupa
Berteman dengan apa yang sering dinamai ketidakmodernan
Baju usang tanpa pernik
Rambut tergerai tanpa smoothing
Bahkan muka datar tanpa polesan
Ia masih seperti dulu
Tetapi mimpi-mimpinya semakin hidup dibawah otak dan relung berlembah
Mimpinya bersorak girang, tidak membuatnya tertidur
Hari akhir menjemput sedikit terlambat
Ia tahu, rasa takut akan menenggelamkannya di kedalaman
Hadapi dengan ilmu, libas dengan percaya diri
Dan senjata doa adalah yang termanis
Bel dimulai memasuli telinga kanan, menembus jantung, mendesak telinga kiri
Ia terduduk tanpa ada geseran
Tak ada toleh-menoleh
Keyakinan diri menjadikannya bersinar diantara yang berhati lemah
Diantara teman yang menyalin dan bersatu dalam lingkaran kotor
Benar-benar akhir tahun
Benar-benar menebarkan bunga berlambang lulus
Menampar yang tidak jujur
Mengangkat tinggi-tinggi yang berusaha
Yang tersujud penuh rendah hati
Yang menjadi pemenang sejati


Rosandra-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar